Jumat, 18 Januari 2013

Cara Mengajukan NISN Baru

        Cara mengajukan NISN atau Nomor Induk Siswa Nasional bagi sebagian orang mungkin masih terdengar asing. Kali ini giliran kami akan membahas langkah-langkah untuk dapat mengajukan NISN bagi para siswa yang belum terdaftar atau belum memiliki NISN dalam sistem online ini.

Berikut adalah langkah-langkah untuk mengajukan NISN online:
  • Dapatkan formulir pengajuan A1 di alamat berikut : http://nisn.data.kemdiknas.go.id/page/dyn/4
  • Isi data siswa, pastikan data telah terisi dengan benar, kemudian formulir A1 ditandatangani oleh kepala sekolah dan diberi stempel resmi sekolah.
  • Scan formulir A1 yang telah lengkap lalu simpan dalam format pdf.
  • Kirim via email formulir A1 dalam format pdf ke alamat email nisn_pdsp@yahoo.com 
  • subject : "Pengajuan NISN Baru dari SDN XXX" (Isi dengan nama sekolah)

        Demikian langkah mudah untuk mengajukan NISN baru. Segera daftarkan siswa yang belum terdaftar agar memudahkan dalam pencatatan data dan keperluan pendidikan lainnya. Semoga yang telah disampaikan di atas dapat bermanfaat. Dapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya di blog ini. Terima kasih. Sempatkan untuk memberi komentar yah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa untuk meninggalkan komentar, kritik dan saran anda sangat membantu untuk kemajuan blog ini. Terimakasih.